21985 / 21446
kesrasetda@bulelengkab.go.id
Bagian Kesejahteraan Rakyat

Kesra Buleleng ikuti Rapat Netralisasi ASN

Admin kesrasetda | 01 September 2023 | 184 kali

Dalam Persiapan Pemilu Serentak kedepan, Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Buleleng yang diwakili oleh Pejabat Fungsional Analis Ahli Muda Substansi Kesejahteraan Sosial Ni Nyoman Neli, SE, M.AP hadiri Rapat  sosialisasi dalam menjaga netralisasi ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Buleleng, yang bertempat di Ruang Rapat Kantor BKPSDM Kabupaten Buleleng. Jumat ( 01/09)

Rapat diikuti oleh seluruh SKPD se Kabupaten Buleleng yang dibuka oleh kepala BKPSDM Kabupaten Buleleng Gede Wisnawa dengan arahan Netralisasi ASN dalam kaitannya dengan pemilu, terutama penekannya dalam penggunaan Media Sosial.

Pada kesempatan ini pula Sekda Buleleng Gede Suyasa  menyampaikan untuk Jangan sampai menjebak para ASN dan   untuk senantiasa berusaha untuk netralisasi. bijaksana dalam bermedia sosial dengan tidak  coment  dan juga nge like, foto bersama dengan salah satu partai, atau bakal calon yang nantinya akan berdampak, hingga pemilu selesai nantinya.

Berkaitan dengan menggunakan media sosial perlu ada beberapa hal yang menjadi etika pagi para ASN, ruang lingkup, prinsip dan tujuan. menghormati martabat manusia, jangan berfoto bersama atau berfoto di gambar caleg dan memposting di medsos . (GA)