Beranda/Berita/Pembinaan UKS di SDN 7 Tejakula dan di SMPN 4 Tejakula
Pembinaan UKS di SDN 7 Tejakula dan di SMPN 4 Tejakula
Admin kesrasetda | 09 September 2024 | 0 kali
Tim Pembina UKS terdiri dari Bagian Kesra Setda Kab. Buleleng, Disdikpora, Dinkes, Kemenag, Bappeda, DLH, PMI serta Pemerhati UKS mengadakan pembinaan UKS di SDN 7 Tejakula dan di SMPN 4 Tejakula. Senin, 9 September 2024.
Tim diterima oleh Kepala Sekolah, Guru, Perbekel Desa Tejakula, Komite serta Tim pembina UKS kecamatan Tejakula. Pembinaan diawali dengan peninjauan areal masing – masing sekolah sekolah.
Untuk Hasil pembinaan di SDN 7 Tejakula tim pembina melihat dan menyrankan Ruang UKS agar ditata tempat meja kursi dan bad, Saluran limbah air cuci tangan agar dibuatkan biopori agar tidak tergenang, Ajari anak untuk membuang sampah secara terpilah pada bak sampah, Kantin sekolah agar menyajikan jajanan yg bersih dan sehat, Agar dibentuk Dokter kecil dg berkoordinasi ke Puskesmas utk dapat pelatihan dokcil, Agar dipasang tanda jalur evakuasi dan titik kumpul
Hasil pembinaan di SMPN 4 Tejakula Tim Pembina menyarankan Ruang UKS kurang luas dengan bad 2 buah, Isi sekat/korden antara bad laki dan perempuan, Edukasi siswa untuk ber PHBS dengan membuang sampah pada tempat sampah secara terpilah, Kantin sekolah gunakan rak kaca tertutup agar bebas debu dan lalat serta jajanan yg disajikan bersih dan bergizi bebas zat pewarna, Kantin dilengkapi bak sampah tertutup, cuci tangan dan tempat cuci perabotan, Kebersihan ruangan, toilet dan lingkungan agar ditingkatkan, Bentuk SK Tim pelaksana serta program kerja untuk dapat melaksanakan Trias UKS demi terwujudnya sekolah sehat. Diharapkan pihak sekolah dapat menindaklanjuti arahan yg disampaikan oleh Tim pembina UKS Kabupaten Buleleng. (GA)