21985 / 21446
kesrasetda@bulelengkab.go.id
Bagian Kesejahteraan Rakyat

Bhakti Penganyar di Pura Penataran Sasih Pejeng

Admin kesrasetda | 03 Maret 2024 | 141 kali

Mewakili PJ Bupati Buleleng, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Buleleng Ni Nyoman Sukadani, S.Sos hadir bersama Pimpinan OPD Kabupaten Buleleng, BUMD, PERUMDA, Kementerian Agama Kabupaten Buleleng Puspayang Bhakti Upacara Penganyar di Pura Penataran Sasih Pejeng, Gianyar, Minggu (03/03)

 

Upacara dipuput oleh Ida Pedanda Gede Buruan dari Griya Agung Pejeng, Gianyar. Pada kesempatan ini ikut Ngaturang Ngayah dari Sekeha tari Rejang Puspa Puja Dan Kusuma Dewa Sekeha Tari Rejang Pengempon Pura Dalem Buleleng perwakilan Kabupaten Buleleng.

 

Nama pura berasal dari Nekara Pejeng ini. Nekara pejeng merupakan salah satu cagar budaya yang menurut mitos dianggap sebagai bulan yang jatuh ke bumi dan menerangi daerah sekitarnya siang dan malam. Nekara pejeng berbentuk menyerupai "bedug" dengan tinggi 1,86 m. Nekara ini digunakan oleh masyarakat sebagai media meminta keselamatan dan kesejahteraan dan diletakkan disebuah bangunan utama yang disebut Pelinggih Ratu Bhetara Sasih. Selain nekara perunggu, di pura tersebut juga ditemukan peninggalan-peninggalan lain di bagian dalam Pura penataran sasih, seperti arca Ganesa, arca perwujudan Bhatara-Bhatari, arca Pendeta, arca Catur Kaya, arca Dwarapala, dan Lingga Yoni. Selain terkenal akan peninggalan berupa nekara perunggu, Pura penataran sasih juga terkenal dengan tarian Sang Hyang Jaran. Tarian ini hanya dipentaskan jika terdapat upacara besar, seperti upacara ngenteg linggih dan caru balik sumpah. Tarian ini dibawakan oleh 4 penari yang ditunjuk langsung saat acara berlangsung. Para penari yang ditunjuk akan bergerak sesuai irama gending sanghyang tanpa sadar (kesurupan). Orang yang ditunjuk bisa warga sekitar ataupun warga dari luar Pejeng. Pura ini didirikan, menurut kronogram modern yang terpampang di pintu masuk, pada tahun 1266 M, dan berfungsi sebagai kuil negara Kerajaan Pejeng, 1293 - 1343 M. (GA)