Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Buleleng Ni Nyoman
Sukadani, S.Sos membuka Pembinaan di Bidang Kepariwisataan di hari Kedua didampingi Pejabat
Fungsional Analis Ahli Muda Substansi Kesejahteraan Masyarakat Gede Mangku
Mertayasa, S.ST. dan KAUR Desa Cempaga, bertempat di Aula Kantor Perbekel Desa
Cempaga Kecamatan Banjar. Rabu ( 26/07)
Pembinaan kali ini diikuti Kelompok Sadar Wisata (
Pokdarwis ) dan Pelaku
Ekonomi Kreatif, Pelaku UMKM dan KWT yang ada di Desa Cempaga. Dengan menghadirkan narasumber dari Unsur
dari Disdagprinkop dan UKM Komang Budiwartama, S.Sos, Dinas
Pariwisata dan Dinas Kebudayaan Kab. Buleleng I Made Tegeh Okta Maheri, S,Sn. Dan Dari Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng Putu Suryani, S.S dengan
penyampaian materi masing - masing penguatan budaya lokal, ariwisata sebagai
pemersatu segenap potensi desa dan Materinya tentang pemasaran pangan/hasil
produksi.
Melalui pembinan ini harapannya peserta dan Perangkat Desa Cempaga mampu
berkreatifitas, berkembang dan mampu termotivasi mengembangkan, menggali
Potensi Masyarakat dan Lingkungan Desanya sehingga mampu memberi Manfaat yang
berarti untuk masyarakat Desa Cempaga Sejahtera tentunya. (GA)