21985 / 21446
kesrasetda@bulelengkab.go.id
Bagian Kesejahteraan Rakyat

Kabag Kesra Setda Buleleng Hadiri Diseminasi Hasil Riset Tahun 2025

Admin kesrasetda | 10 Desember 2025 | 87 kali

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Buleleng, Ida Ayu Pancani Yuliati, SH, M.Si
, mengikuti pelaksanaan Kegiatan Diseminasi Hasil Riset Tahun 2025 yang bertempat di Lobby Rumah Jabatan Bupati Buleleng.
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai wadah untuk memaparkan hasil-hasil riset strategis yang berkaitan dengan pembangunan daerah, serta mendorong pemanfaatan hasil kajian dalam perumusan kebijakan di Kabupaten Buleleng. Kehadiran Kabag Kesra dalam kegiatan ini merupakan bentuk komitmen dalam mendukung penguatan program kesejahteraan masyarakat berbasis data dan penelitian.