21985 / 21446
kesrasetda@bulelengkab.go.id
Bagian Kesejahteraan Rakyat

Pembinaan Trias UKS di SDN 8 Bungkulan

Admin kesrasetda | 08 Maret 2023 | 114 kali

Pemerintah Kabupaten Buleleng Melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten buleleng yang pada kesempatan ini  Kepala Bagian Kesra Setda Kabupaten  Buleleng Ni Nyoman Sukadani, S.Sos selaku Sekretaris I Tim Pembina UKS Kabupaten bersama Tim dari Disdikpora, Dinkes, Kemenag, Bappeda, DLH, PMI, PKK serta Pemerhati UKS memberikan Pembinaan Tentang Trias UKS di SDN 8 Bungkulan. Rabu ( 08/03)

Tim diterima oleh Kepsek, Guru dan Tim Pembina UKS Kecamatan Sawan.  Yang diawali dengan peninjauan area sekolah meliputi ruang UKS, toilet, ruang kelas, halaman sekolah, taman serta kantin sekolah. Tim diterima di ruang guru, dilanjutkan penyampaian  tentang Trias UKS meliputi pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan serta pembinaan lingkungan sekolah sehat.

Secara umum kondisi sekolah sudah terlihat bersih, bak sampah organik dan non organik sudah tersedia, tempat cuci tangan dengan air mengalir serta dilengkapi sabun dan tissu tersedia, TOS sudah ada perlu diperbanyak lagi jenisnya ditanam di belakang kelas yang tersedia. Dokter kecil sudah terbentuk perlu mendapat pelatihan dengan koordinasi ke Puskesmas, sosialisasikan perilaku hidup bersih dan sehat pada siswa sejak usia dini, selalu mencuci tangan sebelum dan sesudah beraktifitas, mengajak anak untuk berdoa sebelum dan sesudah melaksanakan pembelajaran. Kantin yang ada diluar sekolah bisa koordinasikan dengan pemilik  lahan, jalur evakuasi dibuat dan dipasang sebagai penunjuk arah evakuasi jika terjadi bencana. Melalaui kegiatan ini Tim Pembina tidak henti – hentinya mengharapkan kepada  pihak sekolah kiranya bisa menindaklanjuti apa yang disampaikan oleh Tim Pembina UKS  Kabupaten Buleleng. ( GA)