Kepala
Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Buleleng Ni Nyoman Sukadani, S.sos
yang sekaligus mewakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten
Buleleng hadir dalam Peringatan Hari AIDS Sedunia (HAS)
2022, bertempat di SMP N 1 Banjar. Kamis (1/12).
Kegiatan dihadiri pula oleh Camat
Banjar, BNNK Buleleng, Yayasan Bali Children Project, Perbekel banjar, Dinas
Pendidikan Kabupaten Buleleng, KPA Kab. Buleleng, seluruh Guru dan siswa siswi dari
SMPN 1 Banjar.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Kepala SMPN 1 Banjar dan sambutan dari Kabag Kesra sekaligus membuka kegiatan. Dengan rangkaian kegiatan diantaranya setelah sambutan dilanjutkan dengan penampilan Drama KSPAN SMPN 1 Banjar. dilanjutkan dengan pengumuman juara lomba memperingati Hari AIDS Sedunia. pada pukul 19.30 , persiapan malam renungan AIDS Nusantara (MRAN) dalam rangka memperingati Hari AIDS Sedunia Tahun 2022, dilanjutkan dengan puncak malam renungan AIDS Nusantara. Dan terakhir Kegiatan Hari AIDS Sedunia (HAS) 2022 ditutup pada pukul 20.00 Wita. (GA)