21985 / 21446
kesrasetda@bulelengkab.go.id
Bagian Kesejahteraan Rakyat

Kesra Setda Kabupaten Buleleng terima Koordinasi dari Disnakertrans Kabupaten Buleleng

Admin kesrasetda | 06 Mei 2021 | 333 kali

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat ( Kesra ) Setda Kabupaten Buleleng, Made Era Oktarini, S.TP, MM didampingi Kasubag Kesejahteraan Sosial Ni Nyoman Neli, SE, MAP terima Koordinasi Program Kegiatan Transmigrasi dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Buleleng yang diwakili Kabid Penempatan Tenaga Kerja Dan Transmigari (Petatrans) Nyoman Susila, Kamis (6/5)

Dalam kesempatan tersebut, Nyoman Susila menyampaikan Program dan Kegiatan Transmigrasi yang sudah dan sedang berlangsung. Untuk Tahun 2021 ini penempatan di UPT Raimuna Kawasan Mutiara  Kecamatan Maligano Kabupaten Muna Propinsi Sulawesi Tenggara dengan Quota untuk Bali sebanyak 10 KK yang diberikan kepada Kabupaten Buleleng dan Bangli yang memiliki animo / keinginan dalam melaksanakan Trasnmigrasi. Sementara untuk saat ini sedang dilaksanakan sosialisasi, pendaftaran dan melengkapi adminstrasi bagi calon Transmigran, dan setelah  jumlah pendaftar sudah pasti serta lulus seleksi dilanjutkan dengan Pembuatan Surat Keputusan  Bupati berikut pembahasan Kerjasama Antar Daerah (KSAD)   yang difasilitasi Bagian Kesra Setda Kabupaten Buleleng.

Pada kesempatan itu, Made Era Oktarini, STP, MM mengharapkan agar terus dijamin komunikasi terkait Program Kegiatan Transmigrasi guna mendapatkan Informasi yang lebih Spesifik terkait kegiatan Transmigrasi di Kabupaten Buleleng Khususnya serta akan mengundang   stakeholder terkait untuk memantapkan kegitan transmigrasi dalam waktu dekat.(GA)