21985 / 21446
kesrasetda@bulelengkab.go.id
Bagian Kesejahteraan Rakyat

Kesra Setda Kabupaten Bulelen bersama KPA Kabupaten Buleleng Mengikuti pertemuan Stakeholder pada distrik Kabupaten Buleleng.

Admin kesrasetda | 25 November 2022 | 52 kali

Pertemuan dilaksanakan di Hotel Bali Taman Singaraja, dihadiri oleh Pengelola Program Dinkes Kab. Buleleng, sekretaris KPA Kab. Buleleng, Kapus Buleleng I, II, III , Kapus Seririt I , II, Kapus Sukasada I, Kapus Sawan I, Kapus Kubutambahan I, Kapus Banjar I, dokter klinik lapas Buleleng, Ketua wargas dan yayasan YGD. Jumat (25/11)
Adapun Tujuan Pertemuan yang dimana
Melalui kegiatan ini diharapkan tercipta kordinasi yang baik dan sinergis antara Yayasan Gaya Dewata dengan stake holder dalam pelaksanaan program. Mensosialisasikan program dan hasil kegiatan Yayasan Gaya Dewata ke peserta
pertemuan, Meningkatkan jejaring dan kerjasama dengan stakeholder dan layanan kesehatan dalam upaya penanggulangan HIV dan AIDS. Mengidentifikasi masalah dan kendala yang terjadi di lapangan.
Pertemuan diawali sambutan dari ketua koordinator SSR YGD ( GD. ARYA). mengenai program yayasan YGD. dilanjutkan oleh narasumber dari Dinas Kesehatan Kab. Buleleng tentang Paparan Situasi HIV di kabupaten Buleleng
dan Progam Penanggulangan HIV.
setelah pemaparan dilanjutkan dengan diskusi
hasil pertemuan stakeholder districk Buleleng diantaranya pembahasan Tersosialisanya program dan hasil kegiatan Yayasan Gaya Dewata. Meningkat nya kerjasama dengan stakeholder dan layanan kesehatan dalam upaya penanggulangan HIV dan AIDS serta Mengidentifikasi masalah dan kendala yang terjadi di lapangan.