21985 / 21446
kesrasetda@bulelengkab.go.id
Bagian Kesejahteraan Rakyat

PEMBINAAN UKS DI TK NEGERI TUKADMUNGGA

Admin kesrasetda | 23 Maret 2021 | 469 kali

Kesra Setda Kabupaten Buleleng melalui Kegiatan Kasubag Kesejahteraan Sosial “ Ni Nyoman Neli, SE, MAP.” Bersama Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah ( TIM  UKS ) Kabupaten Buleleng melaksanakan Pembinaan UKS di TK Negeri Desa Tukadmungga Kecamatan Buleleng dalam upaya bimbingan dan Pembinaan akan pentingnya Program Trias UKS dan Prilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Selasa, 23 Maret 2021, bertempat di TK Negeri Desa Tukadmungga dari Jam 8 pagi hingga jam 12 Siang, sesuai Jadwal yang tertuang Dalam Surat Pembinaan Nomor : 005/03/TP-UKS/II/2021. Yang dihadiri Kepala Bidang Pembinaan PAUD dan PNF “ Dra. Nengah Pujiani, M.AP”, Kasi Kelembagaan Sapras PAUD dan PNF “ Nyoman Widiari , SE dari Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Buleleng, Kasi Pendidikan Agama Hindu “ Made Suparnada” Kantor Kementrian Agama Kabupaten Buleleng, PMI Kabupaten Buleleng “ Made Pasek Yasa “ , Korwil Kecamatan Buleleng “ A.A.Ayu Ngurah Wahyuni”, dan “ Luh Putu Anggreni, S.Pd’, Pemerhati UKS/M Kabupaten Buleleng.

TIM  UKS Kabupaten Buleleng Diterima oleh Kepala TK Negeri Tukadmungga “ Ni Wayan Satri, S.PD beserta para guru yang selanjutnya kegiatan Pembinaan yang dibuka oleh ‘ Ni Nyoman Neli SE, MAP” yang dalam Pembinaan, Bimbingan dan Petunjuknya menyampaikan kepada Pihak TK perlu melakukan Pengembangan Trai UKS dalam Hal Pemagaran Lingkungan Sekolah / TK agar kelihatan bersih, Indah dan Rapi, untuk Ruang UKS perlu lagi dilengkapi dengan Tempat Tidur, Toilet, serta Adanya Baju Dokter Kecil, di belakang sekolah / TK masih perlu ditata dengan rapi dengan pembenahan saluran air pembunagan toilet supaya terlihat bagus dan bersih, untuk penataan taman sudah cukupbaik, bersih dan indah namun perlu juga pemeliharaannya dijaga bukan dikarenakan saat lomba saja taman ini tetap terawat dan indah.

Selanjutnya dari Disdikpora Kabupaten Buleleng “ Dra. Nengan Pujiani, M.AP.” menyampaikan akan memberikan Skala Prioritas dalam upaya pemagaran Sekolah / TK dan Kelengkapan Ruang UKS apabila keadaan sudah normal dan Pandemi Covid – 19 Reda. Dan dari Kementrian Agama kabupaten Buleleng “ Made Suparnada’ menyampaikan memberikan dukungan dan motifasi masalah keagamaan bagi para Guru TK yang ada di Kabupaten buleleng utamanya TK Negeri Tukadmungga untuk bisa mengikuti Diklat Keagamaan yang diprogramkan atau dilaksanakan oleh Kementrian Agama Kabupaten Buleleng, bagi sekolah / TK  atau guru – guru TK di Kabupaten Buleleng bisa mengajukan permohonan Sarana / Prasarana yang mendukung untuk Pendidikan Agama, dan juga pada kesempatan ini menghimbau kepada Kepala Sekolah / TK untuk bisa merekrut teman atau warga di Desa Tukagmungga yang mempunyai / memiliki Ijasah Sarjana Pendidikan Agama Hindu  untuk diajak mengabdi sebagai Guru Honorer di Bidang Agama Hindu yang honornya diberikan dan dibayarkan oleh Kementrian Agama Kabupaten Buleleng. Dan Dari “ Luh Putu Anggreni “ selaku pemerhati UKS/M Kabupaten Buleleng menyarankan kepada Guru – Guru untuk menanam Pohon di Areal Lingkungan Sekolah / TK dengan Pertimbangan Pohon yang ditanam diberi Nama / Label dengan Upaya para Siswa jadi tahu Jenis Tanaman yang bisa dimanfaatkan halnya sebagai Obat – obatan, Tanaman Hias/ bunga yang bisa digunakan sebagai sarana upacara / persembahyangan. Kepala TK Negeri Tukadmungga menyampaikan rasa bangga dan merasa sangat senang mendapat kesempatan sudah dikunjungi Oleh TIM  UKS Kabupaten Buleleng serta merasa sangat Antusias dan Bersedia untuk Mengikuti Lomba.(GA)