21985 / 21446
kesrasetda@bulelengkab.go.id
Bagian Kesejahteraan Rakyat

Pembinaan TP - UKS Kabupaten Buleleng di TK Negeri Kecamatan Kubutambahan

Admin kesrasetda | 16 Maret 2021 | 181 kali

Kesra Setda Kabupaten Buleleng melalui Kasubag Kesejahteraan Sosial “ Ni Nyoman Neli, SE, M.Ap “ bersama Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah ( TP-UKS ) Kabupaten Buleleng melaksanakan Pembinaan UKS di TK Negeri Pembina Kecamatan Kubutambahan, Tim  diterima oleh Kepala TK dan Guru diaula TK Negeri Pembina Kecamatan Kubutambahan, Pada kesempatan ini  ini Tim pembina menyampaikan harapannya serta lebih menekankan kepada Pihak TK untuk senantiasa  menjaga dan merawat TK  beserta lingkungannya agar tidak rusak selama   Pandemi Covid 19. Tim Juga massih mendapati Tk yang belum memiliki Ruang UKS dan Sarananya, serta menyarankan TOS agar diperbanyak jenisnya, keamanan siswa diperhatikan seperti pengaman di aula, tinggi tangga, got yang terbuka, agar dibuatkan jalur evakuasi jika terjadi bencana sehingga siswa tahu arah untuk berlindung, kebersihan TK dan lingkungan dijaga dan dirawat sehingga jika memungkinkan Pendidikan Tatap Muka TM dimasa pandemi covid 19 ini   TK bisa dimanfaatkan untuk pembelajaran.(GA)