21985 / 21446
kesrasetda@bulelengkab.go.id
Bagian Kesejahteraan Rakyat

Bagian Kesra Setda Buleleng Ikuti Pembahasan Ranperbup Pedoman Beasiswa

Admin kesrasetda | 03 Desember 2025 | 6 kali

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Buleleng Ida Ayu Pancani Yuliati, SH., M.Si.
didampingi Pejabat Fungsional Analis Kebijakan Ahli Muda Substansi Kesejahteraan Masyarakat Gede Mangku Mertayasa, S.Pd., S.ST.
menghadiri Rapat Pembahasan Rancangan Peraturan Bupati (Ranperbup) tentang Pedoman Pemberian Beasiswa, bertempat di Ruang Rapat Setda Kabupaten Buleleng.
Pembahasan ini menjadi langkah strategis dalam penyusunan regulasi beasiswa yang mendukung peningkatan kualitas SDM dan pemerataan kesempatan pendidikan bagi masyarakat Buleleng.